No Image Available

Sirah Nabawiyah Jilid 1A (Mengenal Gelapnya Masa Jahiliyyah Sebelum Kelahiran Cahaya Nabi Muhammad ) Untuk Qanuni 1 atau Kelas 3 SD/MI

 Penulis: Budi Sulistyarini, S.Psi., Sri Suwarni Yuliatningsih, S.Pd., dkk  Category: Sejarah  Publisher: Yayasan Zam-zam Wan Nakhla  Telah Terbit: Maret 8, 2023  ISBN: 978-623-09-2846-8  Laman: 80  Negara: Indonesia  Bahasa: Indonesia  Dimension: B5; 18 x 25 cm More Details
 Deskripsi:

Mempelajari sejarah kehidupan Nabi Muhammad SAW tak akan lengkap tanpa mengetahui situasi dan keadaan yang terjadi di masa Jahiliyyah, yaitu kehidupan masyarakat dunia sebelum Islam.

Sebagaimana perkataan Umar bin al-Khaththab, “Jejaring kekuatan Islam akan teruarai satu persatu jika ada generasi Islam yang tumbuh tanpa mengenal jahiliyyah.” (Ibn Taimiyah, Majmu’ al-Fatawa) Melalui buku ini, pembaca dapat memahami situasi kehidupan masyarakat dunia secara umum dan Jazirah Arab lebih khususnya, sebagai tempat bermula hadirnya cahaya kenabian, Nabi Muhammad SAW Bagaimana kondisi masyarakat dalam aspek sosial, ekonomi, kekuasaan hingga agama mereka sebelum Islam.

Selain itu, pembaca akan mendapati dalam buku ini kondisi geografis Jazirah Arab, asal-muasal masyarakat Mekah, tokoh-tokohnya dan kiprahnya sebagai bagian tak terpisahkan pengaruhnya dalam penyebaran dakwah Islam di kemudian hari. Terutama, tokoh-tokoh penting dalam nasab (jalur keturunan) Nabi Muhammad SAW seperti Abdul Muthalib, Hasyim bin Abdu Manaf, Qushay bin kilab, hingga sampai pada nabi Ismail ‘alaihissalaam dan nabi Ibrahim ‘alaihissalaam.

Dalam setiap bahasan, buku ini disertai hikmah dan nasihat yang dapat memudahkan pembaca dalam mengambil pelajaran berharga di dalamnya, berikut latihan yang dapat menguji pemahaman serta melatih implementasinya dalam kehidupan keseharian. Melalui pemahaman yang tepat tentang situasi dunia dan Bangsa Arab sebelum kelahiran Nabi Muhammad SAW, setiap muslim akan mengerti bagaimana cara Islam yang dibawa Nabi Muhammad SAW akan memperbaiki kehidupan umat manusia.

Sekaligus dapat menjadi panduan, solusi, motivasi, dan inspirasi bagi generasi umat Islam untuk bangkit dan meraih kejayaannya kembali. Insyaa Allah


 Kembali

PENDAFTARAN SANTRI BARU
Kuttab Daarussalaam
SUDAH DIBUKA

PENDAFTARAN SANTRI BARU
Kuttab Daarussalaam
SUDAH DIBUKA

Mari bergabung bersama 100 santri yang sedang belajar dan berkembang di Kuttab Daarussalaam